Selasa, 31 Desember 2019

Jadwal TV – Tua-Tua Pengen Kawin (RCTI)

Kejar tayang dalam industri sinetron tanah air rupanya bersaing cukup ketat. Meski baru tayang dalam hitungan hari saja, jika belum mampu menunjukkan hasil rating yang memuaskan, stasiun TV tak mau ambil risiko kehilangan pemirsa dan segera menyajikan suguhan sinetron terbaru di jadwal TV mereka. Hal ini sering dilakukan oleh beberapa stasiun TV seperti RCTI, SCTV, dan ANTV.


Seperti munculnya acara TV sinetron terbaru RCTI, Tua-Tua Pengen Kawin yang menggantikan sinetron Raden Pamanah Rasa. Sinetron yang mulai tayang sejak Senin, 17 Juli 2017, pukul 16.00 WIB tersebut, mengambil slot sore menggantikan posisi tayang sinetron drama kolosal Raden Pamanah Rasa untuk menyasar pemirsa keluarga yang sedang bersantai sore di rumah. Lihat update jadwal RCTI hari ini di jadwaltelevisi.com.


 



Sinopsis Singkat Sinetron Tua-Tua Pengen Kawin


 



Membaca sepintas dari judulnya, pemirsa pasti sudah bisa menebak bagaimana jalan cerita acara TV hari ini yaitu sinetron bergenre komedi tersebut. Mengambil latar belakang budaya Betawi dan masyarakat asli ibukota Jakarta, sebuah kampung yang cukup unik dihuni oleh sejumlah orang yang ingin menikah alias kawin.


Adalah Opie, diperankan oleh Ajul Jiung. Seorang pemuda lajang yang sudah berusia kepala empat tapi tak kunjung menemukan tambatan hati. Melihat anaknya yang berpotensi jadi bujang lapuk, Emak Rohaya (Tati Cuek) semakin kesal dan khawatir jika Opie tak bisa kawin seumur hidupnya.


Apalagi, tetangga sebelah bernama Oyoy kerap memamerkan menantu cantiknya, Marlena. Kekesasalan Emak Rohaya tak berhenti di situ, ketika anak bungsu Oyoy bernama Jali, mengirim sebuah foto yang memamerkan istrinya yang ia persunting di negeri Jiran, Malaysia.


Tanpa diketahui Oyoy sang emak, Jali ternyata hanya membuat foto rekayasa bersama seorang wanita yang dikirimkan kepada Oyoy melalui seorang kurir. Tujuannya, demi membuat hati Oyoy senang dan bangga akan anak bungsunya di perantauan.


Opie “Ijul Jiung” lantas mendapatkan inspirasi dari seorang teman untuk menyenangkan hati sang Emak Rohaya agar tak kebingungan mencari calon menantu. Opie lantas menyewa wanita untuk dijadikan pacar sewaan sementara (diperankan oleh Gracia Marcilla).


Lain lagi dengan kisah seorang duda (Jarwo Kwat) yang ingin menikah lagi karena telah bertahun-tahun kesepian sejak istrinya meninggal dunia. Sayangnya, keinginannya ini tidak direstui oleh anak-anaknya.


Konflik akan terjadi silih berganti melanda beberapa tokoh utama dan kesemuanya ingin mendapatkan jodoh untuk menikah. Apakah Opie sukses menyewa wanita untuk dijadikan pacar sewaan, atau justru ketahuan sang Emak Rohaya?


Hmm… tonton terus kelanjutan sinetron ini di RCTI biar tak penasaran ya!


 


Biodata Pemain Sinetron Tua-Tua Pengen Kawin


Di awal-awal pekan penanyangan, rating dan share acara TV sinetron “Tua-Tua Pengen Kawin” memang belum menunjukkan peningkatan yang signifikan. Tetapi, bagi para pemirsa setia sinetron di RCTI, tayangan hiburan sore yang kocak dan menghibur tentu akan semakin memikat hati di kala sore sebagai tontonan waktu senggang.


 


Melengkapi info kali ini, berikut adalah biodata para pemain utama sinetron Tua-Tua Pengen Kawin di RCTI:


 


Ajul Jiung sebagai Opie


Pemuda yang menjadi pimpinan sebuah grup musik khas Betawi ini memiliki nama asli Tubagus Tazul Arifin. Lahir di kota Jakarta dan aktif di dunia hiburan sejak tahun 2000. Seniman berbakat yang bisa melawak, melukis, menyanyi dan membawakan acara ini punya ciri khas berambut gondrong dengan dialek Betawi yang kocak dan menghibur.


 


Jarwo Kwat


Dikenal sebagai tokoh impersona atau menirukan tokoh Bapak Jusuf Kalla, kali ini Jarwo Kwat (JK) berperan sebagai seorang duda kesepian yang ingin menikah lagi. Aktor sekaligus komedian yang lahir di Bengkalis, 23 Agustus 1967 silam tersebut, mulai terjun ke industri hiburan tanah air sejak 1982 sampai sekarang. Selain sinetron terbaru Tua Tua Pengen Kawin, Jarwo Kwat sukses membintangi sinetron “Para Pencari Tuhan” (SCTV) yang sangat populer setiap bulan Ramadan.


 




Sumber er.com


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)